Meskipun mobil ini didesain sangat menawan dan dihargai jutaan dollar, ternyata masih saja memiliki kelemahan. Mewah dan mahal berarti bukan patokan kesempurnaan.
Memang harga selangit dan ditunjang performa prima, masih belum cukup sempurna. Desain yang kurang maksimal pun bisa jadi bahan kritikan bagi para pecinta otomotif. Pagani Huayra ini sedang menjadi salah satu korbannya.
Mobil yang dikabarkan memiliki top speed hingga 370 km/h, ternyata mengalami kegagalan saat pintu hendak ditutup. Sehingga mobil ini harus diotak-atik dulu oleh pemiliknya.
Tidak diketahui secara jelas orang di dalam video ini. Tapi dilihat dari pakaian yang ia kenakan, orang ini baru dari urusan yang cukup penting.
Penampilan sudah seimbang dengan mobil yang keren juga. Tapi sayangnya, semua seolah luntur karena mobil kesayangannya tidak bisa ditutup.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar